Flat
Selasa, 21 Juni 2011. Hari kedua gue tidak masuk ke kantor. Recovery.
Sakit biasa, flu, dan yang pasti kurang istirahat. Akumulasi dari lemahnya fisik gue beberapa hari yang lalu.
Sebenarnya hari Kamis sudah banyak yang akan gue kerjakan. Satu booth yang menyerupai foodcourt area. Tapi selalu ada saja yang menyela. DImulai dari project Milk Fair. MEmang sih simple tapi koq ya di brief last minutes setelah brainstorm panjang seharian (Kamis 16 Juni).
Gue cukup bersabar dengan mendahulukan yang mendesak. Tapi otak gue belum bisa berpikir untuk project food court itu. Hingga sabtu tiba. GUe berencana akan mencoba mendesign di luar. Bukan di rumah, bukan juga di kantor. Corel sudah gue install di netbook gue. Gue siap meluncur ke cafe yang cukup tenang di sabtu sore. Gue sempat tidur siang dan mem pel lantai. Hingga setelah gue mandi gue dapati SMS yang isinya minta revisi flyers Milk Fair yang gue buat jumat malam. Revisi diminta client hari itu juga. Silly. ak ada yang membela gue. Jam 12 gue langsung ke kantor dengan ojek. Pekerjaan kelar jam 5 sore. Setelah mengemail gue menuju Pondok Indah bertemu teman kantor yang juga ada kerjaan di weekend dan mencoba mencari suasana baru untuk bekerja. Laptop gue bawa. Tapi yang ada pikiran gue tertuju ke revisi flyers itu. Was - was jangan - jangana da rvisi lagi. Otak sudah mumet, sedikit sekali ide yang mengalir. Bahkan hingga mallnya tutup. Akhirnya kita pindah ke Kemang, Anomali Cafe. Nyaman. Beberapa sket dihasilkan. Tapi terlalu lelah. YAng ada encoba menikmati susanan saja. Jam 1 kita pulang. Lelah.
Niat melanjutkan di hari minggu gagal total. Badan gue lemes. Bawaannya tidur. Malamnya gue minum kopi pahit untuk bergadang mencoba mendesign kembali. Efeknya badan gue panas. Jam 2 malam gue meriang. Setelah dikerok Mama gue baru mulai bisa tidur. Tapi pagnya kembali badan gue drop. Gue putuskan tidak ke kantor. Tapi gue titipkan laptop gue kepada tukang ojek langganan. Mencoba mendesign lagi dari rumah adalah sia-sia. Brief awal yang gue terma pun belum selesai dikerjakan anak buah gue karena lagi-lagi dia harus menyelesaikan project Milk Fair itu. Untungnya karena proposal awal, tidak harus disertakan design. Cukup gambar-gambar sebagai referensi.
Selasa ini gue istirahat kembali. Tapi yang hadir adalah perasaan sepi. Kepergian dia mengikuti program pertukaran budaya membuat sepi hati ini. BBM nya mulai off dari jam 2 tadi hingga tanggal 23 july. Sepi. Galau. Bahkan Acara di TV cable pun tidaka da yang bisa membuat gue semangat.
Comments