2014, menjelang finish

November sudah berjalan setengah, 2014 hampir habis. Dan seperti yang sudah diramalkan memang tahun ini tahunnya jungkir balik bagi gue. Di kantor maupun di rumah.

Suka taau tidak suka sepertinya memang gue akan terus memikul tanggung jawab baru di kantor ini. Mungkin akan berdampak pada perubahan prilaku gue. Setidaknya komunikasi sudah mulai terbangun jelas dengan beberapa pihak. Team design sendiri sudah lengkap. Gak mau terlalu berpuas dengan mereka tapi setidaknya harapan itu ada. Barusan pun gue ikut melihat proses interview untuk jabatan seorang senior yang akan bergabung di dalam team gue. meski first sign yang gue dapat adalah gue kurang suka tapi kita lihat saja nanti. Well, gue gak suka orang yang menganggap dirinya terlalu pintar dan terlalu serius. Mau bagaimanapun perusahaan ini adalah advertising agency. Creativity is in our blood. And creativity sould be in fun.

Setelah Palembang, team gue nampak sepi project. Tapi tidak dengan gue sebagai art director. Dan nampaknya situasi itu tidak akan bertahan lama karena mulai januari tahun depan sudah menunggu beberapa project baru. Semakin banyak perhatian dicurahkan ke kantor. Semakin banyak gue meninggalkan rumah. TV rusak pun belum sempat gue tangani. Gak tega aja melihat bokap bengong atau hanya mendengarkan siaran radio.

Ada kalanya gue merasa bosan. Tapi belakangan gue sering merasa bosan. Jika sedang suntuk dnegan kantor gue bis ahangout dengan beberapa teman. Tapi ironisnya gue sempat merasa bosan dengan hangout ini. Bosan hanya duduk ngobrol di kedai kopi. Gue kangen clubing. Gue kangen mabok. Pengganti clubing tahun ini adalah lari. Sepintas mungkin kalian lihat 2 hal yang berbeda. Tapi bagi gue, clubing dan lari adalah dua kegiatan dimana gue menggerakan seluruh tubuh gue tanpa menghiraukan sekeliling. Dalam clubing gue focus dengan gerakan gue mengikuti music. Dengan lari gue fokus dengan gerakan tubuh gue mencapai satu titik. Garis finish. Dan sekarang jarak lari yang gue tempuh sudah mencapai 10 K. bahkan tanggal 13 desember nanti gue ikut lomba lari nike 10K.

Menonton film masih menjadi kegiatan pelampiasan kejenuhan gue. Sempat bosan dengan summer movie di Jakarta, gue beralih ke film downloadan. Gue mendownload film2 dokumenter in fashion maupun film2 lama yang mendapat review bagus seperti the virgin suisides, Rocky horror picture show, Bill Cunningham New York, film2 lama leonardo di caprio dan banyak lagi. Untungnya fall movie season tidak mengecewakan. Gue cukup terhibur dengan The Judge, Interstellar, Big Hero 6 dan Fury.

Jika yang beragama Nasrani mendambakan hari natal di akhir tahun, atau sebagian besar orang menantikan bonus kahir tahun. Lalu bagaimana dengan gue yang seorang muslim tapi bekerja di kantor yang nampaknya kembali di tahun ini tidak mencapai target pendapatan? Libur akhir tahun sebagaimana yang dijanjikan? Mau ada event di bulan januari koq ya bisa-bisanya libur. Cukup pergantian kalender mejadi garis finish gue untuk tahun ini. 

Comments

Popular Posts